2

Monday, July 1, 2013

Khasiat Temulawak Untuk Kesehatan

Salah satu bahan untuk membuat jamu adalah Temu lawak. Yang sering dikomsumsi untuk berbagai keperluan. Temu lawak (Curcumaxanthorrhiza) adalah tumbuhan obat yang tergolong dalam suku temu-temuanZingiberaceae. Tanaman ini merupakan tanaman asli Indonesia, khususnya Pulau Jawa. Tanaman beraroma tajam dengan rasa pahit dan agak sedikit pedas ini sangat banyak kandungan yang bermanfaat bagi tubuh, tidak salah jika penjual jamu menjadikan tanaman ini sebagai primadona jualannya. bagian yang biasa dimanfaatkan untuk pembuatan jamu godok adalah rimpang temu lawak. Rimpang ini mengandung 48-59,64 % zat tepung, 1,6-2,2 % kurkumin dan 1,48-1,63 % minyak asiri dan dipercaya dapat meningkatkan kerja ginjal serta anti inflamasi. Manfaat lain dari rimpang tanaman ini adalah sebagai obatjerawat, meningkatkan nafsu makan, anti kolesterol, anti inflamasi, anemia, antioksidan, pencegah kanker, dan anti mikroba.


Kandungan Temulawak 

Temulawak terdiri dari fraksi pati, kurkuminoid dan minyak asiri (3-12 %). Fraksi Pati merupakan kandungan terbesar, jumlah bervariasi antara 48-54% tergantung dari ketinggian tempat tumbuh. Makin tinggi tempat tumbuh maka kadar patinya semakin rendah dan kadar minyaknya semakin tinggi.

1. Pati temulawak terdiri dari abu, protein, lemak, karbohidrat, serat kasar, kurkuminoid, kalium, natrium, kalsium, magnesium, besi, mangan dan kadnium. Pati  rimpang temulawak dapat dikembangkan sebagai sumber karbohidrat, yang digunakan untuk bahan makanan atau campuran bahan makanan.
2. Fraksi kurkuminoid mempunyai aroma khas, tidak toksik, terdiri dari kurkumin yang mempunyai aktivitas antiradang dan desmetoksikurkumin.
3. Minyak asiri berupa cairan berwarna kuning atau kuning jingga, berbau aromatik tajam. Komposisinya tergantung pada umur rimpang, tempat tumbuh, teknik isolasi, teknik analisis, perbedaan klon varietas dan sebagainya. 


Temulawak dikomsumsi karena beberapa khasiat seperti :


  1. Sebagai detox alami untuk liver atau hati.
  2. Sebagai antiseptik dan antibakteri alami terutama berguna untuk mengobati luka bakar.
  3. Karena khasiatnya sebagai anti-peradangan alami, dapat mengatasi gejala peradangan sendi (rematik) & serangan asam urat.
  4. Meningkatkan kualitas juga jumlah ASI.
  5. Penawar rasa sakit alami, terutama ketika masa menstruasi pada wanita.
  6. Dapat membantu kontrol metabolisme lemak dalam tubuh dan kadar kolesterol.
  7. Memperbaiki metabolisme sistem pencernaan tubuh.
  8. Meningkatkan vitalitas tubuh.
  9. Khasiat temulawak lainnya adalah sebagai pengencer darah dapat membantu mencegah serangan jantung atau stroke
  10. Kandungan xanthorrhizolnya dapat berfungsi sebagai anti kariogenik yaitu pencegah berkembangnya bakteri perusak gigi.
  11. Mengatasi maag, sakit kepala, masuk angin, sembelit juga jerawat di wajah.
  12. Minyak atsirinya mampu meningkatkan produksi cairan empedu dan menekan terjadinya pembengkakan dalam jaringan tubuh.
  13. Dipercaya sebagai penambah nafsu makan untuk segala usia.

0 comments: